Apakah jaminan
keselamatan bersifat Alkitabiah?
Ketika orang mengenal Kristus sebagai Juruselamat mereka, mereka
dibawa masuk ke dalam hubungan dengan Allah yang menjamin keselamatan mereka.
Yudas 24 mengatakan “Bagi Dia, yang berkuasa menjaga supaya jangan kamu
tersandung dan yang membawa kamu dengan tak bernoda dan penuh kegembiraan di
hadapan kemuliaan-Nya.” Kuasa Tuhan mampu untuk menjaga orang percaya jangan
sampai jatuh. Adalah tergantung pada Tuhan, bukan kita, untuk membawa kita ke
hadapan kemuliaanNya. Jaminan keselamatan kita adalah hasil dari perlindungan
Tuhan dan bukan dari usaha kita menjaga keselamatan kita.
Tuhan
Yesus Kristus memproklamirkan, “Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka
dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorangpun tidak
akan merebut mereka dari tangan-Ku. Bapa-Ku, yang memberikan mereka kepada-Ku,
lebih besar dari pada siapapun, dan seorangpun tidak dapat merebut mereka dari
tangan Bapa” (Yohanes 10:28-29). Baik Yesus maupun Bapa memegang kita dalam
tanganNya dengan teguh. Siapa yang dapat memisahkan kita dari genggaman Bapa
dan Anak?
Efesus
4:30 memberitahu kita bahwa orang-orang percaya dimeteraikan untuk “hari
penyelamatan” (Efesus 4:30). Jikalau orang-orang percaya tidak memiliki jaminan
keselamatan, pemeteraian itu tidak akan berlaku sampai hari penyelamatan,
tetapi hanya sampai kepada hari berdosa, murtad atau tidak percaya. Yohanes
3:15-16 mengatakan bahwa barangsiapa percaya kepada Yesus Kristus akan
“memiliki hidup kekal.” Jikalau seseorang dijanjikan hidup kekal namun diambil
kembali, itu bukan sesuatu yang “kekal.” Jikalau jaminan keselamatan tidak
benar, janji hidup kekal di dalam Alkitab adalah salah.
Salah
satu penjelasan paling kuat mengenai jaminan keselamatan adalah dalam Roma
8:38-39 “Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik
malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun
yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah,
ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih
Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita” (Roma 8:38-39). Jaminan
keselamatan kita adalah berdasarkan kasih Allah kepada mereka yang telah
ditebusNya. Jaminan keselamatan kita telah dibayar lunas oleh Kristus,
dijanjikan oleh Bapa dan dimeteraikan oleh Roh Kudus.